Kuatlah
by
Asmanadia Hidayat
- 5:45:00 AM
Teman,
hidup itu pilihan. Semisal ketika kita memilih untuk menjadi seorang guru,
dokter, ilmuan, seorang yang bisa memberdayakan masyarakat, dengan niat ikhlas
karena Allah, karena ingin meraih ridhoNya, maka itulah yang akan kita
dapatkan. Sebaliknya, ketika kita berniat memilih sesuatu karena ingin pamer,
karena ingin dinilai oleh orang lain, maka itulah pula yang akan kita dapatkan,
penilaian baik dari manusia, tetapi belum tentu baik menurut Allah.
Ketika
sebuah pilihan membawamu pada sebuah kesulitan, maka mungkin itu adalah kerikil
atau batu besar yang harus dilewati untuk menjadi apa yang kita pilih. Kerikil-kerikil
itu mungkin akan membuat kita merasa lelah, bosan bahkan membuat kita ingin
mundur saja pada pilihan kita.
Teman,
kuatlah... Tetaplah pada apa yang menjadi pilihan dan tujuan kita. Karena kerikil
itu pasti bisa terlewati. Yakinlah, karena keyakinan itu mempunyai pengaruh
yang besar terhadap diri kita sekarang dan diri kita nanti. Kuatlah, karena
diluar sana banyak orang yang ingin berada dalam posisi kita saat ini.
Ketika
kelelahan menghampiri, ingatlah lelahnya kedua orang tua yang mencari nafkah
sehingga kita bisa menjadi seperti saat ini. Ketika merasa bosan, ingatlah berapa
lama waktu yang terbuang sia-sia karena kebosanan yang membuat kita menjadi
malas, gundah, dan resah. Kuatlah teman, dekatlah padaNya ketika senang, sedih,
bosan, resah, ataupun bingung. Dekatlah kepadaNya, berdoalah, yakinlah, maka
Dia akan memeluk erat hati kita, menjadikan kita tenang, memberikan solusi
serta jalan terbaikNya, dan tak akan membiarkan diri kita berada dalam
kesedihan.
Subang,
2015.